Pengendalian Suhu dan Kelembaban pada Budidaya Jamur Tiram dengan Menggunakan Metode Kontrol Logika Fuzzy

Authors

  • Ade Barlian Tandiono
  • Moch. Rusli
  • Muhammad Aziz Muslim Department of Electrical Engineering - Universitas Brawijaya, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.21776/jeeccis.v10i1.478

Abstract

Proses pembesaran jamur pada kumbung sangat tergantung pada faktor fisik seperti suhu dan kelembaban. Jamur tiram dapat menghasilkan tubuh buah secara optimum pada suhu dibawah 30°C dan rentang kelembaban udara 80-90% Relative Humidity (RH). Pengendalian suhu dan kelembaban yang dilakukan dalam penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat sistem kontrol yang diterapkan ke dalam miniatur kumbung jamur dengan kontrol logika fuzzy berukuran 80 cm3. Aktuator yang digunakan berupa kipas dan pompa air. Sensor yang dipakai adalah SHT11, sebagai pengukur suhu dan kelembaban. Dari hasil penelitian, suhu dan kelembaban yang didapatkan setelah proses kontrol memenuhi kebutuhan jamur tiram untuk tumbuh. Didapatkan error suhu secara keseluruhan sistem adalah 3.87% dan untuk kelembaban adalah 3.27%. Sistem dapat mencapai target dari set point yang telah ditentukan

Downloads

Published

2016-06-01

How to Cite

[1]
A. B. Tandiono, M. Rusli, and M. A. Muslim, “Pengendalian Suhu dan Kelembaban pada Budidaya Jamur Tiram dengan Menggunakan Metode Kontrol Logika Fuzzy”, jeeccis, vol. 10, no. 1, pp. pp. 16–19, Jun. 2016.

Issue

Section

Articles